Prototype 2 Versi PC - Radical Entertainment mengumumkan hari ini bahwa perilisan versi PC dari Prototype 2 akan ditunda sampai 24 Juli. IGN mendapatkan informasi ini melalui Facebook resmi Prototype.
Tapi, kabar penundaan ini juga didampingi oleh kabar baik untuk gamer konsol. Activision juga mengumumkan hari ini bahwa bagi mereka yang membeli versi konsol dari Prototype 2 di awal perilisannya akan mendapatkan akses ke edisi spesial RADNET. Edisi terbatas tersebut bisa didapatkan melalui kode satu kali pakai yang terdapat dalam Prototype 2.
Tapi, kabar penundaan ini juga didampingi oleh kabar baik untuk gamer konsol. Activision juga mengumumkan hari ini bahwa bagi mereka yang membeli versi konsol dari Prototype 2 di awal perilisannya akan mendapatkan akses ke edisi spesial RADNET. Edisi terbatas tersebut bisa didapatkan melalui kode satu kali pakai yang terdapat dalam Prototype 2.
Selama tujuh minggu setelah peluncuran game, pengguna edisi RADNET akan mendapatkan akses ke 55 konten gratis tambahan, termasuk event dalam game, Challenge, item Avatar, Dynamic Themes, video Behind-The-Scenes, dan bonus Mutations untuk campaign utama Prototype 2.